Arsip:

Berita

Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru Universitas Gadjah Mada (PPSMB UGM) 2018

Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru Universitas Gadjah Mada (PPSMB UGM) 2018

Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru (PPSMB) sebagai kegiatan orientasi kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) resmi dibuka (6/8) oleh Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng. Dalam upacara pembukaan yang dilaksanakan di Lapangan Pancasila Grha Sabha Pramana tersebut, beliau menuturkan bahwa mahasiswa baru UGM merupakan generasi unggul yang diterima dengan tingkat selektivitas rata-rata 5,3 persen. “Kita harus bersyukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena telah dipertemukan di kampus perjuangan. UGM sebagai Universitas Nasional tertua di Indonesia, lahir dan berkembang bersama sejarah bangsa. UGM memiliki dua garis perjuangan sebagai mandat pendiriannya, yaitu bekerja untuk kemanusiaan dan berjuang untuk pembangunan nasional,” tuturnya. Beliau juga menuturkan bahwa menjadi mahasiswa UGM tidak hanya perlu memiliki prestasi akademik yang baik, melainkan juga harus menerapkan karakter SANG JUARA (Santun, Adil, Nasional, Gembira, Jujur, Unggul, Amanah, Religius, dan Andal) dalam kehidupan sehari-hari. read more

Workshop Pengembangan Kapasitas dan Keterampilan Pemateri PPSMB UGM 2018   

Workshop Pengembangan Kapasitas dan Keterampilan Pemateri PPSMB UGM 2018  

Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan keterampilan pemateri PPSMB UGM 2018, Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa melaksanakan training of trainer dan co fasilitator pada 26 – 28 Juli 2018 di Fakultas MIPA UGM. Pada hari pertama dan kedua, kegiatan dilaksanakan di 20 kelas dengan diawali penyampaian materi oleh para master trainer dan dilanjutkan dengan roleplay oleh calon co fasilitator.

Kegiatan hari ketiga dilaksanakan di Auditorium Fakultas MIPA UGM. Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM, Prof. Dr. Ir. Djagal Wiseso Marseno, M.Agr hadir sebagai Narasumber pertama. Pada kesempatan tersebut, Prof. Dr. Ir. Djagal Wiseso Marseno, M.Agr membahas mengenai strategi untuk memperkuat ketahanan nasional Indonesia. Dengan berkembangnya ideologi radikalisme di Indonesia, Beliau berharap UGM tidak menjadi tempat penyebaran ideologi tersebut. Kegiatan PPSMB diharapkan dapat menumbuhkan pemahaman tentang ideologi UGM di dalam kehidupan mahasiswa. read more

Workshop Pengembangan Kapasitas Tim Teknis Mahasiswa PPSMB 2018

Dalam rangka kegiatan persiapan Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru Universitas Gadjah Mada 2018 (PPSMB UGM 2018), Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa melaksanakan Workshop Pengembangan Kapasitas Tim Teknis Mahasiswa pada Sabtu – Minggu, 14 – 15 Juli 2018. Peserta workshop ialah panitia PPSMB UGM 2018 yang merupakan mahasiswa UGM angkatan 2016 dan 2017. Di hari pertama, kegiatan dilaksanakan di Grha Sabha Pramana Lantai 2 UGM. Pada sesi pertama, Dr. Iva Ariani, Wulan Tri Astuti, S.S., M.A., Saka Kotamara, S.Si. sebagai Narasumber menyampaikan materi tentang personal branding, institution branding, dan communication skills. Ketiga konsep ini penting untuk dipahami oleh peserta workshop agar mampu melaksanakan tugas kepanitiaan dengan baik. read more

Pendampingan Action Plan Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) 2018

Pendampingan Action Plan Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) 2018

Pendampingan Action Plan Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) 2018 dilaksanakan pada Sabtu, 26 Mei 2018 di Ruang Sidang Utama Direktorat Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada (Ditmawa UGM). Dalam kesempatan tersebut, peserta SP2KM 2018 bersama tim reviewer mengulas proposal Action Plan yang sebelumnya telah dirancang. Tim reviewer yang terlibat dalam pendampingan ini ialah Kumala Windya, S.Psi., M.Psi., Erfan Ariyaputra S.Psi., Dr. Nurulia Hidayah, S.Pt., M.P., Wulan Tri Astuti, S.S., M.A., Cuk Tri Noviandi, S.Pt., M.Anim.St., Ph.D., IPM., Dr. Siti Andarwati, S.Pt., M.P., dan Dr. drh. R. Gagak Donny Satria, M.P., M.Pd. read more

Workshop Keogranisasian Sinergi Karakter SP2KM dan PMW 2018

Workshop Keogranisasian Sinergi Karakter SP2KM dan PMW 2018

Workshop Keorganisasian Sinergi Karakter SP2KM dan PMW 2018 dilaksanakan pada Sabtu, (12/5) di Ruang 412 B, Program Studi Diploma Kesehatan Hewan, Sekolah Vokasi, UGM. Narasumber workshop, Hestining Kurniastuti, S.S., M.B.A. (Kepala Subbagian Informasi Humas dan Protokol UGM)

Leadership Attitude and Leadership Camp SP2KM 2018

Leadership Attitude and Leadership Camp SP2KM 2018

Telah dilaksanakan salah satu rangkaian kegiatan program Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (SP2KM UGM) 2018, yaitu Leadership Attitude & Leadership Camp (LALC) pada Jumat – Minggu, 4 – 6 Mei 2018 di WARA AAU Kaliurang, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui tipe karakter kepemimpinan yang ada dalam diri peserta SP2KM UGM 2018 dan cara mengembangkan karakter tersebut. Hari pertama diawali dengan sesi kelas yang diisi oleh narasumber Yuli Fajar Susetyo, S.Psi., M.Si., salah satu dosen Fakultas Psikologi UGM, yang membahas mengenai Karakter, Gaya, dan Visi Kepemimpinan. Sebagai seorang pemimpin, mahasiswa harus memiliki pandangan dan arah untuk membawa organisasi yang akan dipimpin ke tujuan yang diharapkan. read more

WORKSHOP KEWIRAUSAHAAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA 2018

WORKSHOP KEWIRAUSAHAAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA 2018

Telah dilaksanakan salah satu rangkaian kegiatan dari Program Mahasiswa Wirausaha Universitas Gadjah Mada (PMW UGM) 2018, yakni Workshop Kewirausahaan, pada Sabtu – Minggu, 7 – 8 April 2018. Kegiatan ini diikuti oleh peserta PMW 2018 dan mahasiswa UGM lain yang mendaftar. Pada hari pertama sesi Workshop diisi oleh Ir. Edi Suryanto, M.Sc., Ph.D. dengan materi “Pengantar Kewirausahaan dan Pengembangan Spirit Kewirausahaan”. Materi ini berisi tentang penanaman jiwa kewirausahaan yang memiliki nilai-nilai kreativitas, inovasi, kompetensi, kepercayaan diri, dan kedisiplinan. read more

PUBLIC SPEAKING SAHABAT PERCEPATAN PENINGKATAN KEPEMIMPINAN MAHASISWA DAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA 2018

PUBLIC SPEAKING SAHABAT PERCEPATAN PENINGKATAN KEPEMIMPINAN MAHASISWA DAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA 2018

Dalam rangkaian kegiatan Sinergi Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (SP2KM UGM) dan Program Mahasiswa Wirausaha Universitas Gadjah Mada (PMW UGM) 2018, telah dilaksanakan Workshop Public Speaking yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 Maret 2018 di Auditorium Fakultas Peternakan UGM. Workshop ini terdiri dari 4 sesi yang diisi oleh beberapa narasumber.

Pada sesi pertama, penyampaian materi oleh narasumber Dr. B. R. Suryo Baskoro, M.S. dan Analisa Widyaningrum, S.Psi., M.Psi. Dalam sesi ini narasumber menyampaikan bahwa public speaking adalah tentang bagaimana cara mengkomunikasikan ide yang baik, penampilan yang menarik dan meyakinkan, intonasi, artikulasi, eye contact, dan gesture di depan audiences. Perlu juga kepribadian yang baik terkait dengan performance. Kepribadian tersebut dapat dibangun melalui tiga hal, yaitu passion, vision, dan mission. Setiap individu memiliki kelebihan dan kekurangan, sehingga kita harus berpikir jangka panjang untuk menata masa depan. read more

DHARMA BAKTI KAMPUS UNIVERSITAS GADJAH MADA 2018 MATERI SOFT SKILLS IV

DHARMA BAKTI KAMPUS UNIVERSITAS GADJAH MADA 2018 MATERI SOFT SKILLS IV

Dharma Bakti Kampus Universitas Gadjah Mada (DBK UGM) materi Soft skills 2018 telah dilaksanakan pada hari Rabu, 21 Maret 2018 di Ruang Kuliah 412, Program Studi Diploma Kesehatan Hewan, Sekolah Vokasi UGM. Pada materi Soft skills kali ini, peserta diajak untuk mengimplementasikan materi Public Speaking yang telah didapatkan sebelumnya.

Pada sesi pertama, peserta terlebih dahulu mempraktikkan skenario public speaking yang telah mereka rancang. Setiap peserta diberi kesempatan untuk berbicara dan selanjutnya akan diberikan feedback oleh fasilitator dan teman sekelompoknya. Metode peer teaching seperti ini diharapkan dapat membuat peserta merasa lebih nyaman ketika diberi saran terkait kelebihan maupun kekurangannya. read more