Arsip:

Berita

[ Kabar Karakter Workshop Thinking and Project Management ]

[ Kabar Karakter Workshop Thinking and Project Management ]

Pada har i Sabtu (01/04/2023) telah dilaksanakan kegiatan Workshop Thinking Skill & Project Management dari program Pelita Gadjah Mada. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara luring di lantai 1 gedung Grha Sabha Pramana (GSP) UGM. Acara dimulai dengan registrasi peserta pada pukul 13.00 WIB yang kemudian dilanjutkan dengan review Pelita Gadjah Mada insights.

Pengantar sesi Strategic Thinking & Decision Making diisi oleh Bapak Budiarjo, S.Si., M.Eng. dengan kegiatan interaktif bersama seluruh peserta. Kegiatan diisi dengan diskusi skenario masalah yang ada dan solusi pemecahannya. Peserta sangat antusias dalam memberikan ide – ide kreatifnya dan inisiatif. read more

[ TIM MAHASISWA DARI UGM BERHASIL MENJADI JUARA DALAM LOMBA INOVASI KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA INDONESIA (LIKMI) 2023 ]

[ TIM MAHASISWA DARI UGM BERHASIL MENJADI JUARA DALAM LOMBA INOVASI KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA INDONESIA (LIKMI) 2023 ]

Tim mahasiswa Universitas Gadjah Mada kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Empat tim mahasiswa dari Universitas Gadjah Mada berhasil menjadi juara dan mengalahkan lebih dari 800 tim dalam Lomba Inovasi Kewirausahaan Mahasiswa (LIKMI) Tahun 2023. Lomba Inovasi Kewirausahaan Mahasiswa (LIKMI) merupakan ajang perlombaan di bidang kewirausahaan tahunan yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Yogyakarta. Pada tahun ini, total 882 tim menjadi peserta dalam perlombaan tersebut. Perlombaan ini merupakan salah satu upaya penyediaan wadah ajang kompetisi bagi mahasiswa yang memiliki rencana usaha ataupun sudah memiliki usaha berjalan untuk mendapatkan pengakuan (acknowledgement) dan penghargaan (award) secara sportif atas inovasi yang dimiliki. Total perguruan tinggi yang berpartisipasi dalam perlombaan ini berjumlah 214 perguruan tinggi, dan Universitas Gadjah Mada termasuk dalam salah satu perguruan tinggi yang berhasil mengirimkan jumlah tim terbanyak.  read more

[Kabar Karakter: Workshop Personal Mastery Pelita Gadjah Mada 2023]

[Kabar Karakter: Workshop Personal Mastery Pelita Gadjah Mada 2023]

[Kabar Karakter: Workshop Personal Mastery Pelita Gadjah Mada 2023]

Pada hari Sabtu (18/03/2023) telah dilaksanakan kegiatan workshopPersonal Mastery” bagi peserta Pelita Gadjah Mada 2023. Workshop dilaksanakan di Sekolah Pascasarjana, Universitas Gadjah Mada. Workshop ini bertujuan untuk memberi pengetahuan kepada peserta mengenai isu-isu atau permasalahan di Universitas Gadjah Mada dan didorong untuk dapat mengenal diri serta merancang strategi pengembangan diri.

Acara dimulai pukul 08.00 WIB dengan kegiatan pertama yaitu Kelas Manajemen Diri. Peserta terbagi ke dalam beberapa kelas dimana setiap kelas terdapat Trainer yang membawakan materi dan Mentor yang memandu sesi Ice Breaking. Kelas Manajemen Diri ini terbagi menjadi 3 sesi, yaitu Sesi I-A: Mengenal Diri, Sesi I-B: Mengelola Diri, dan Sesi I-C: Mengembangkan Diri. Dalam kelas ini setiap peserta diajak untuk mengenal dan terbuka terhadap diri sendiri serta belajar bagaimana cara mengatasi permasalahan.  read more

[ Kabar Karakter : Workshop Creative Thinking, Market Research, and Validation ]

[ Kabar Karakter : Workshop Creative Thinking, Market Research, and Validation ]

Pada hari Sabtu (18/03/2023) telah dilaksanakan kegiatan workshop dengan topik “Creative Thinking, Market Research, and Validation”. Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang diinisiasi oleh Program Mahasiswa Wirausaha. Workshop dilaksanakan di Auditorium Fakultas Peternakan, Universitas Gadjah Mada. 

Acara dimulai dengan registrasi peserta pukul 08.00 WIB – 08.30 WIB. Materi pertama disampaikan oleh Bryan Erfanda Putra, S.TP., seorang entrepreneur coach yang juga merupakan alumni Program Mahasiswa Wirausaha Universitas Gadjah Mada. Beliau menyampaikan materi Creative Thinking. Pemaparan materi berlangsung selama 2 jam dibawakan dengan metode interaktif dan diselipkan aktivitas – aktivitas ice breaking read more

[Kabar Karakter: Kuliah “Inspiring Leader” Pelita Gadjah Mada 2023]

[Kabar Karakter: Kuliah “Inspiring Leader” Pelita Gadjah Mada 2023]

[Kabar Karakter: Kuliah “Inspiring Leader” Pelita Gadjah Mada 2023]

Pada hari Sabtu (11/03/2023) telah dilaksanakan kegiatan Kuliah “Inspiring Leader” Pelita Gadjah Mada 2023 di Auditorium Fakultas Peternakan, UGM. Kegiatan dilaksanakan pukul 10.00 WIB, dimulai dari mobilisasi peserta dari GOR Pancasila UGM menuju Fakultas Peternakan UGM.

Kegiatan kuliah diisi dengan metode ceramah narasumber menyampaikan materi kepada peserta Pelita Gadjah Mada 2023 secara lisan. Narasumber kegiatan Pelita Gadjah Mada adalah Wahyudi Anggoro Hadi. Beliau adalah sosok inspiratif pemimpin yang layak untuk diteladani menjadi role model. read more

[ Kabar Karakter : Workshop Darma Bakti Kampus Soft Skills II]

[ Kabar Karakter : Workshop Darma Bakti Kampus Soft Skills II]

[ Kabar Karakter : Workshop Darma Bakti Kampus Soft Skills II]

Sabtu (11/03/2023) telah dilaksanakan kegiatan Darma Bakti Kampus (DBK) Tahun 2023. Darma Bakti Kampus (DBK) yang dilakukan adalah kelompok kegiatan soft skill kedua yang dikemas dalam bentuk kegiatan workshop. Kegiatan dilaksanakan di Auditorium Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada. Kegiatan tersebut diikuti oleh mahasiswa Universitas Gadjah Mada yang sebelumnya berhalangan untuk mengikuti kegiatan PPSMB pada periode sebelumnya.  read more

[ Kabar Karakter – Workshop Sociopreneur Disrupsi Teknologi: Peluang dan Tantangan ]

[ Kabar Karakter – Workshop Sociopreneur Disrupsi Teknologi: Peluang dan Tantangan ]

[ Kabar Karakter – Workshop Sociopreneur Disrupsi Teknologi: Peluang dan Tantangan ]

Pada hari Sabtu (11/03/2023) telah dilaksanakan kegiatan Workshop Sociopreneur Disrupsi Teknologi mengenai peluang dan tantangan. Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 10.00 WIB di GOR Pancasila UGM. Kegiatan tersebut diikuti oleh mahasiswa peserta Program Mahasiswa Wirausaha 2023 yang telah dinyatakan lolos seleksi.

Pemaparan materi disampaikan oleh Bapak Dr. Hempri Suyatna, S. Sos., M. Si. Beliau merupakan Sekretaris Direktur Kemahasiswaan sekaligus dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik di Universitas Gadjah Mada. read more

[ Kabar Karakter: Kuliah Perdana Program Mahasiswa Wirausaha dan Pelita Gadjah Mada 2023 ]

[ Kabar Karakter: Kuliah Perdana Program Mahasiswa Wirausaha dan Pelita Gadjah Mada 2023 ]

[ Kabar Karakter: Kuliah Perdana Program Mahasiswa Wirausaha dan Pelita Gadjah Mada 2023 ]

Pada hari Sabtu (11/03/2023) telah dilaksanakan kegiatan Kuliah Perdana Program Mahasiswa Wirausaha dan Pelita Gadjah Mada 2023 di GOR Pancasila, Lembah UGM. Kegiatan kuliah perdana kali ini mengangkat tema materi utama mengenai filosofi nilai ke-UGM-an. Kuliah perdana diikuti oleh kurang lebih 400 mahasiswa dari berbagai fakultas dan sekolah yang ada di UGM. 

Antusiasme peserta dalam mengikuti kegiatan nampak sejak pukul 07.00 WIB saat registrasi hingga pemaparan materi dan penutupan. Peserta datang dengan penuh semangat dengan memakai jas almamater UGM dan atribut peserta Program Mahasiswa Wirausaha da  Pelita Gadjah Mada 2023.  read more

[Kabar Karakter] Peningkatan Kapasitas Jiwa Wirausaha – Program Mahasiswa Wirausaha 2023

[Kabar Karakter] Peningkatan Kapasitas Jiwa Wirausaha – Program Mahasiswa Wirausaha 2023

Minggu, 05 Maret 2023 telah dilaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Jiwa Wirausaha bagi seluruh peserta yang lolos dalam seleksi Program Mahasiswa Wirausahan tahun 2023. Kegiatan dilaksanakan secara luring pada pukul 07.00 WIB – selesai, berlokasi di Animal Science Learning Center (ASLC), Fakultas Peternakan UGM. Peserta melakukan registrasi mengikuti kegiatan dan berkumpul bersama tim masing – masing untuk kemudian melakukan focus group discussion atau FGD materi terkait kewirausahaan. read more

[Kabar Karakter] Pelita Gadjah Mada: “Awareness to be A Leader”

[Kabar Karakter] Pelita Gadjah Mada: “Awareness to be A Leader”

Kegiatan outbound pertama program Pelita Gadjah Mada 2023, telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 04 Maret 2023. Pertemuan pertama peserta program Pelita Gadjah Mada 2023 dilaksanakan secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku. Kegiatan outbound dimulai pukul 07.00 WIB di area Wisdom Park atau Taman Kearifan Universitas Gadjah Mada.

Serangkaian agenda kegiatan dilaksanakan dan dibawakan dengan meriah diikuti oleh antusiame seluruh peserta yang sangat luar biasa menambah keseruan pelaksanaan outbound bertajuk “Awareness to be A Leader” tersebut. read more