[ TIM MAHASISWA DARI UGM BERHASIL MENJADI JUARA DALAM LOMBA INOVASI KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA INDONESIA (LIKMI) 2023 ]

Tim mahasiswa Universitas Gadjah Mada kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Empat tim mahasiswa dari Universitas Gadjah Mada berhasil menjadi juara dan mengalahkan lebih dari 800 tim dalam Lomba Inovasi Kewirausahaan Mahasiswa (LIKMI) Tahun 2023. Lomba Inovasi Kewirausahaan Mahasiswa (LIKMI) merupakan ajang perlombaan di bidang kewirausahaan tahunan yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Yogyakarta. Pada tahun ini, total 882 tim menjadi peserta dalam perlombaan tersebut. Perlombaan ini merupakan salah satu upaya penyediaan wadah ajang kompetisi bagi mahasiswa yang memiliki rencana usaha ataupun sudah memiliki usaha berjalan untuk mendapatkan pengakuan (acknowledgement) dan penghargaan (award) secara sportif atas inovasi yang dimiliki. Total perguruan tinggi yang berpartisipasi dalam perlombaan ini berjumlah 214 perguruan tinggi, dan Universitas Gadjah Mada termasuk dalam salah satu perguruan tinggi yang berhasil mengirimkan jumlah tim terbanyak. 

Rangkaian kegiatan dilaksanakan secara daring (online), dimulai dari pendaftaran pada tanggal 1 – 18 Februari hingga presentasi pada tanggal 04 Maret 2023 dan sesi awarding pada tanggal 05 Maret 2023. Pada perlombaan tersebut, 4 tim mahasiswa dari Universitas Gadjah Mada berhasil meraih juara dalam beberapa kategori lomba. Adapun tim – tim yang berhasil menjadi juara tersebut adalah Fansa sebagai Juara 1 Kategori Teknologi Terapan dan Rancangan Teknologi, CLEO: Permainan Kartu Edukasi SPU sebagai Juara 1 Kategori Pendidikan dan Pelatihan, Joglo Farm sebagai Juara 1 Kategori Peternakan/Budidaya, dan Furaha’s Digital Business Consulting sebagai Juara Harapan 1 Kategori Teknologi Startup Digital. 

Kompetisi inovasi kewirausahaan bagi mahasiswa tingkat nasional ini diharapkan mampu memberikan manfaat dan mendorong tumbuhkan ide-ide kreatif dan inovatif dari mahasiswa di bidang kewirausahaan. Selain bermanfaat bagi mahasiswa dan instansi pendidikan, harapannya inovasi-inovasi yang dibawakan dapat berdampak dalam upaya percepatan pertumbuhan ekonomi nasional. Mahasiswa sebagai inovator diharapkan mampu menggerakkan roda pertumbuhan ekonomi nasional dengan kemampuan berpikir kritis, problem solving, dan mengimplementasikan ide-ide solutif untuk menyelesaikan berbagai permasalahan. “Ajang kompetisi ini diharapkan dapat menjadi wadah dalam menumbuhkan perilaku kreatif, inovatif, serta ketahanan mahasiswa dalam menghadapi segala kemungkinan di masa yang akan datang” ujar Achmaluddin selaku ketua tim Fansa yang berhasil menjadi salah satu juara dalam kategori teknologi terapan dan rancangan teknologi. 

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*