Workshop Pengembangan Kewirausahaan UGM 2021 (Menuju ASMI, KBMI, KMI, dan WIRAMAWA)

Workshop Pengembangan Kewirausahaan UGM 2021 (Menuju ASMI, KBMI, KMI, dan WIRAMAWA)

Workshop Pengembangan Kewirausahaan UGM 2021 (menuju ASMI, KBMI, KMI, dan WIRAMAWA) telah dilaksanakan pada Minggu, 13 Juni 2021 secara daring melalui aplikasi zoom, diikuti oleh 148 peserta PMW dan 17 peserta dari mahasiswa UGM.

Workshop tersebut berisi mengenai pemaparan perlombaan Program Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (PKMI) yang terdiri dari Kegiatan Berwirausaha Mahasiswa Indoneisa (KBMI), Akselerasi Startup Mahasiswa Indonesia  (ASMI), KMI, dan WIRAMAWA oleh reviewer KBMI dan ASMI Arwan Nur R., S.Pd., M.Pd.

Kegiatan ini bertujuan agar peserta mampu mengetahui dan memahami perlombaan KBMI, ASMI, KMI, dan WIRAMAWA. Selain itu juga diharapkan peserta memahami tips sukses mengikuti perlombaan KBMI, ASMI, KMI, dan WIRAMAWA dalam rangka menunjang pertumbuhan serta pengembangan usaha.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*