Workshop Essential Leadership SP2KM UGM 2021

Workshop Essential Leadership SP2KM UGM 2021

Workshop Essential Leadership SP2KM UGM 2021 telah dilaksanakan pada Sabtu, 17 April 2021 pukul 09.00 hingga 12.00 WIB. Kegiatan ini diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom Meeting dan diikuti oleh 160 peserta SP2KM UGM 2021. Tujuan diadakannya kegiatan ini yakni membagun kesadaran dan pemahaman peserta mengenai esensi seorang pemimpin serta menyadari potensi dirinya sebagai pemimpin.

Materi yang disampaikan mengenai “Essential Leadership dan Potential Leadership” dengan metode kelas kecil yakni masing-masing peserta dibagi menjadi 9 kelompok lalu penyampaian materi oleh Tim Task Force SP2KM UGM 2021 selaku trainer. Pembagian kelompok ini diharapkan dapat meningkatkan konsentrasi peserta dalam menyerap materi dan mengembangkan keaktifan peserta dalam kegiatan. Pembahasan materi mengenai makna seorang pemimpin, perbedaan antara pemimpin dan manager serta bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik. Selanjutnya peserta melakukan brainstorming dengan menjelaskan bagaimana mereka memaknai seorang pemimpin.

Tak lupa, pada akhir materi disampaikan kepada peserta untuk meng-internalisasi nilai-nilai ke-UGM-an dalam kepemimpinan sesuai dengan nilai filosofis dan jati diri UGM. Setelah mengikuti kegiatan ini, peserta diharapkan mampu menjadi stategic leader yang adaptif, kreatif, berempati, berkomitmen, dan mampu melakukan manajemen kelompok dengan baik.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*

Comment (2)

  1. Misno 1 years ago

    Peningkatan manajemen snack family harus semakin ditingkatkan agar performa semakin tinggi,dan karya karya semakin melejit,sekian dtt,salam

  2. Misno 1 years ago

    Semoga makin sukses selalu snack video,oke