Workshop Digital Entrepreneurship dan Learn From Expert

Workshop Digital Entrepreneurship dan Learn From Expert

Workshop Digital Entrepreneurship PMW UGM 2021 dilaksanakan pada Sabtu, 22 Mei 2021 pukul 08.00 – 11.30 WIB secara daring melalui aplikasi Zoom yang dikuti oleh 171 peserta.  Workshop ini dibagi menjadi 3 sesi yakni sesi pertama mengenai pendalaman materi Digital Entrepreneurship oleh Galuh Adi Insani, S.Pt., M.Sc. Sesi ini membahas materi terkait pentingnya memahami big data, cara menganalisis data serta potensi masyarakat Indonesia dalam mendukung digital promotion. Kemudian dilanjutkan sesi kedua materi yang dibahas mengenai SEO (Search Engine Optimization) yang meliputi website, analisis, konten, backlinks, keywords, media sosial, ranking dan optimalisasi yang disampaikan oleh Dr. Mardhani Riasetiawan, S.E.,Ak.,M.T. Setelah sesi pertama dan kedua selesei peserta diberikan kesempatan untuk melakukan pratik digital preneur pada sesi ketiga.

Dilanjutkan pada Minggu, 23 Mei 2021 agenda Workshop Learn From Expert pada pukul 09.00 – 11.30 WIB secara daring melalui aplikasi Zoom yang dikuti oleh 178 peserta. Workshop ini bertemakan “Menjadi Wirausahawan Tangguh” yang disampaikan oleh Andy Sulistyo. Materi yang disampaikan kepada peserta PMW tentang pentingnya literasi, mencari relasi yang baik, belajar tentang good vibes, melakukan hal sesuai dengan ajaran (agama) dan membuat dream book dengan tujuan yang jelas agar menjadi wirausaha tangguh dan hebat.

Melalui Workshop Digital Entrepreneur dan Learn From Expert ini diharapkan dapat memberikan pemahaman terkait pentingnya menerapkan media digital dalam menjalankan wirausaha, meningkatkan kemampuan berbisnis dan mampu menjadi agen pengubah dan role model mahasiswa UGM yang memberi manfaat bagi diri dan lingkungannya.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*