(Yogyakarta, Indonesia) – Sabtu, 16 Maret 2024, Telah dilaksakan Program Pelita Gadjah Mada 2024 bertema “Self Management & Personal Empowerment” sebagai salah satu kegiatan yang menjadi wadah perjalanan pengembangan kepemimpinan bagi mahasiswa. Pada acara ini, mahasiswa sebagai calon pemimpin masa depan dihadapkan dengan berbagai tantangan dan peluang yang menuntut kesadaran diri yang kuat serta kemampuan self-management yang baik.
Sebagai bagian dari Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa, Pelita Gadjah Mada menjadi wadah pembentukan dan pengembangan karakter kepemimpinan bagi mahasiswa Universitas Gadjah Mada. Acara ini dilaksanakan melalui platform Zoom meeting. Kegiatan ini berlangsung pukul 08.00 -12.50 WIB yang dihadiri oleh pemateri dan trainer yang berpengalaman di bidang kepemimpinan.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh MC yang memberikan informasi terkait kegiatan. Peserta kemudian dibagi dalam kelompok diskusi, di mana setiap kelompok beranggotakan 5 orang. Dari masing-masing kelompok, diminta untuk menyusun materi presentasi. peserta akan mempresentasikan materi yang telah dibuat dengan durasi 12-15 menit. Selanjutnya para peserta melakukan kegiatan forum group discussion ( FGD) untuk saling bertukar pendapat mengenai topik yang dibawakan oleh masing-masing kelompok.
Kegiatan “Self Management & Personal Empowerment” Pelita Gadjah Mada 2024 bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang konsep self-management, mengembangkan keterampilan yang diperlukan untuk menjadi pemimpin efektif, dan mendorong penerapan prinsip-prinsip self-management dalam pengembangan diri. Melalui pemahaman ini, mahasiswa akan mampu merencanakan, mengorganisir, dan mencapai tujuan kepemimpinan dalam studi, organisasi mahasiswa, dan komunitas, serta mengembangkan diri secara berkelanjutan
Dengan demikian, kegiatan Pelita Gadjah Mada tidak hanya berkaitan dengan nilai-nilai kepemimpinan, tetapi juga dengan kemampuan manajemen diri dan kesadaran diri yang menjadi fondasi utama bagi setiap pemimpin masa depan.