Seleksi Wawancara PMW UGM 2020

Seleksi Wawancara PMW UGM 2020

Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa bersama komunitas Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) telah melaksanakan seleksi wawancara di Gedung Sekolah Vokasi UGM pada Sabtu, 7 Maret 2020 yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai fakultas dan sekolah vokasi di UGM. Proses seleksi wawancara dilakukan oleh Tim Reviewer PMW setelah peserta lolos seleksi berkas pada tahap pertama.

Pada proses seleksi, calon peserta menjelaskan proposal usaha mereka, bahkan beberapa peserta membawa prototype/produk usahanya. Kemudian, Tim reviewer PMW memberikan saran dan masukan terhadap ide/produk wirausahanya. Dalam seleksi  PMW terdapat lima kategori usaha yaitu makanan, jasa, teknologi, budidaya dan industri kreatif.  Peserta yang dinyatakan lolos tahap ini, nantinya akan mengikuti rangkaian kegiatan PMW dan bagi peserta ataupun tim yang memenuhi syarat sampai akhir kegiatan akan mendapatkan dana hibah modal usaha dengan jumlah yang telah ditentukan.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*