Seleksi Peserta Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) 2021

Seleksi Peserta Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) 2021

Seleksi calon anggota Sahabat Percepatan Peningkatan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) tahun 2021 berbeda dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pandemi yang masih berlangsung hingga saat ini menyebabkan hampir seluruh kegiatan luring dituntut beralih menjadi daring. Sebelumnya, pada tanggal 21 – 22 Februari 2021 telah dilakukan seleksi berkas administratif dari 240 pendaftar, 233 diantaranya dinyatakan lolos berkas. Seleksi selanjutnya berupa seleksi wawancara dan Leaderless Group Discussion (LGD).

Seleksi yang terdiri dari wawancara dan Leaderless Group Discussion (LGD) peserta SP2KM 2021 dilaksanakan pada hari Minggu, 28 Februari 2021. Seleksi diikuti oleh 233 peserta dari berbagai Program Studi S1/Diploma angkatan 2019/2020 yang sebelumnya telah dinyatakan lolos berkas. Proses seleksi dilakukan oleh reviewer yang terdiri dari beberapa Dosen UGM, Alumni, dan Praktisi. Dosen, alumni, dan praktisi yang menjadi reviewer dalam seleksi wawancara dan LGD yaitu drh. Anggi Muhtar Pratama, M.Sc.; Dr. Muhsin Al Anas, S.Pt.; Dr. Miftahush Shirothul Haq, S.Pt.; Siti Aminah, S.S., M.A.; Erfan Ariyaputra, S.Psi.; Ammik Krisyani, S.Psi., M.A.; Taufik Achmad Dwi Putro, S.Psi., M.Psi., Psi; Dian Mufitasari S.Psi., M.Psi., Psi; Budiarjo, S.Si., M.Eng; Ir. Cuk Tri Noviandi, S.Pt., M.Anim.St., Ph.D., IPM., ASEAN Eng.; Shoim Mardiyah, S.Fil; Kumala Windy, S.Psi., M.Psi., Psi; Wulan Tri Astuti, S.S., M.A.; dan Dr. Nurulia Hidayah, S.Pt., M.P.

Pelaksanaan seleksi wawancara dan LGD SP2KM 2021 dibagi menjadi 22 kelompok kecil. Proses tersebut dibagi menjadi 2 sesi, yakni sesi pagi (pukul 08.00 – 11.30 WIB) dengan 11 kelompok dan sesi siang (pukul 13.00 – 16.30 WIB) dengan 11 kelompok. Setiap kelompok terdiri dari 10-11 mahasiswa. Proses wawancara dan LGD ini menggunakan media google meet. Sesi wawancara dilakukan terlebih dahulu dan dilanjutkan dengan sesi LGD. LGD dilakukan oleh kelompok kecil yang mendiskusikan sebuah kasus yang sebelumnya dikerjakan secara individu. Kasus tersebut mengangkat tema “Dampak Pandemic Covid-19 pada Keberlangsungan Kegiatan Mahasiswa di Perguruan Tinggi”. Harapannya, dengan adanya 2 macam seleksi ini dapat melihat aspek-aspek pengembangan diri yang selanjutnya dapat dikembangkan, seperti aspek komunikatif, motivasi, problem solving, kerja sama tim, dan sikap-sikap positif lainnya.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*

Comment (1)

  1. Dhimas Aulia Ghozali 3 years ago

    Semoga pandeminya cepat berakhir