Group Leadership & Outbound Pelita Gadjah Mada 2024 : Membangun Kolaborasi dalam Mencapai Tujuan Bersama

Group Leadership & Outbound Pelita Gadjah Mada 2024 : Membangun Kolaborasi dalam Mencapai Tujuan Bersama

Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa dengan tema “Group Leadership & Outbound” bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa sebagai pemimpin yang mampu menghadapi tantangan kompleks dalam konteks kelompok. Mahasiswa akan diberikan pemahaman mendalam tentang pentingnya kolaborasi dalam mencapai tujuan bersama. Selain itu, pelatihan ini akan memberikan pengalaman langsung melalui kegiatan experiential learning yang dirancang khusus untuk mendorong kemampuan kepemimpinan dan kolaborasi mahasiswa dalam situasi nyata. Hal ini juga melatih ketahanan, kreativitas, dan kemampuan adaptasi mahasiswa dalam menghadapi tantangan yang mungkin terjadi dalam lingkungan kerja tim. 

Pada hari Minggu, 12 Mei 2024 para peserta PELITA berkumpul di Subdit Pengembangan Karakter untuk berangkat bersama-sama menuju Pusat Inovasi Agroteknologi (PIAT) UGM. Sebelum berangkat Kepala Subdit Pengembangan Karakter, Utiyati S.Si, M.M. menyampaikan sambutan untuk memberikan semangat dan motivasi bagi para peserta.

 

“Salah satu kunci keberlanjutan kepemimpinan di masa depan yaitu dengan menggali potensi peserta PELITA yang memegang peranan penting untuk perubahan positif di masyarakat bangsa dan negara”

 

Antusias peserta terlihat sejak awal keberangkatan menuju lokasi pelaksanaan kegiatan. Sesampainya di PIAT UGM para peserta diarahkan menuju Pos Besar untuk warming up yang bertujuan merekatkan hubungan antar peserta, meningkatkan konsentrasi, dan refleksi awal sebelum para peserta menyelesaikan tantangan 1-3. Pada tantangan pertama peserta tim terbagi menjadi 2 kelompok yang akan menempati area A dan area B. Masing-masing tim akan dibekali dengan sejumlah gelas plastik dan satu kain bentang. Air dipindahkan dengan cara mengisikan air ke dalam gelas plastik dan dibawa dengan kain bentang. Di akhir sesi, jumlah air yang berhasil ditampung di hitung antar kelompok. Pada tantangan kedua, setiap tim mengumpulkan poin sebanyak mungkin dengan mengambil bola warna yang telah disebar di area sekitar aktivitas. Masing-masing bola memiliki poin berbeda-beda. Fasilitator memiliki panduan nilai sebagai informasi nilai setiap bola di setiap sesinya. 

Sebelum berlanjut ke tantangan terakhir para peserta diminta melakukan refleksi kelompok yang dituangkan dalam gambar, nantinya masing-masing kelompok harus menyiapkan sebanyak dua juru bicara yang nanti akan menjelaskan hasil refleksi yang telah dibuat oleh kelompok. hasil karya setiap kelompok memiliki ciri khas tersendiri, mereka saling bekerja sama untuk menghasilkan gambar refleksi yang indah. Setelah sesi refleksi selesai, para peserta akan menyelesaikan tantangan ketiga, yaitu Group Performance. Seluruh tim diberikan tantangan untuk membuat performa berupa yel-yel bersama, mereka akan diberikan kesempatan untuk menampilkan performa dengan waktu maksimal 10 menit. Peserta PELITA Gadjah Mada 2024 tidak tampil secara tim tapi bersama-sama bergandengan tangan membentuk lingkaran besar, masing-masing ketua tim membentuk lingkaran sendiri di tengah untuk saling bergantian menyampaikan kesan-pesan mereka selama mengikuti rangkaian kegiatan PELITA Gadjah Mada 2024. Ketua tim juga menyerahkan mic ke masing-masing peserta secara bergantian untuk menyampaikan kesan-pesan, dan bernyanyi sesuai iringan lagu yang diputar, suasana haru dan senang bercampur menjadi satu. 

“Menurutku mahasiswa UGM harus join PELITA karena keren banget! PELITA nggak hanya mengajarkan kepemimpinan tapi juga solidaritas yang tinggi” ungkap Seren, salah seorang peserta PELITA Gadjah Mada 2024. 

Melalui pelatihan ini diharapkan mahasiswa memiliki pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya kolaborasi dalam mencapai tujuan bersama serta memperoleh keterampilan kepemimpinan yang dibutuhkan untuk menjadi pemimpin yang efektif.

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*