Arsip:

Pengumuman dan Informasi Penting

[PENGUMUMAN] Peserta Lolos Tahap 1 Ekspo KMI X 2019

[PENGUMUMAN] Peserta Lolos Tahap 1 Ekspo KMI X 2019

Selamat kepada peserta KMI yang telah lolos seleksi tahap I. Kami informasikan  kepada peserta yang lolos untuk mengikuti technical meeting pada

Hari, tanggal                : Kamis, 31 Oktober 2019

Pukul                            : 15.00 s.d selesai (mohon hadir tepat waktu)

Tempat                        : Kantor Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa (Jalan Asem Kranji K-8)

[INFORMASI] LOMBA VIDEOGRAFI ANGKASA 2019

[INFORMASI] LOMBA VIDEOGRAFI ANGKASA 2019

Halo, sobat mahasiswa Regional Yogyakarta.

Buat kamu yang inovatif, kreatif dan suka buat video,
Yuk ikutan lomba videografi dalam rangkaian acara ANGKASA dengan tema “Mewujudkan Mahasiswa Indonesia sebagai Pemimpin yang Kreatif, Aktif, Inovatif, Unggul, Mandiri Berlandaskan Kebhinekaan dan Pancasila Serta Nasionalisme ”
Wah kapan tuh?

catat tanggalnya ya
📌Pendaftaran & pengunggahan video milik peserta (Soft file): 14 Oktober- 08 November 2019
📌Periode seleksi 1: 09 November – 11 November 2019
📌 Pengumuman Finalis: 12 November 2019
📌 Penilaian seleksi 2: 14-15 November 2019
📌Pengumuman Pemenang: 17 November 2019 read more

[INFORMASI] Ekspo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (EKSPO KMI) IX 2019

[INFORMASI] Ekspo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (EKSPO KMI) X 2019

Ekspo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (EKSPO KMI) X 2019 merupakan kompetisi kewirausahaan Indonesia yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Ristekdikti).

Bagi mahasiswa Universitas Gadjah Mada yang berminat mengikuti Ekspo KMI 2019 dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut:

  1. Mahasiswa Aktif D3/D4/S1
  2. Memiliki Usaha minimal 6 bulan berjalan
  3. Memiliki profit yang stabil
  4. Mengunduh, membaca, dan memahami Panduan Ekspo KMI 2019 klik di sini
  5. Mengunduh format proposal Ekspo KMI 2019 klik di sini
  6. Mengirimkan soft file ke email karakter.ditmawa@ugm.ac.id
  7. Mengumpulkan proposal hardfile (maksimal 4  lembar) sebanyak 2 eksemplar di Kantor Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa, Direktorat Kemahasiswaan, Jalan Asem Kranji K-8 Sekip Bulaksumur, UGM paling lambat Senin, 28 Oktober 2019 pukul 12.00 WIB
  8. Mengikuti semua peraturan yang telah ditetapkan

Timeline Kegiatan:
(22 – 28 Oktober 2019) Pendaftaran dan Pengumpulan Proposal
(29 Oktober 2019) Review Proposal

CP:
Nabilah (0822-4778-6028)
Sigit (0838-4042-9119) read more

[INFORMASI] LOMBA FESTIVAL KARAKTER UGM 2019

[INFORMASI] LOMBA FESTIVAL KARAKTER UGM 2019

Teruntuk kamu pejuang lomba, mari sumbangkan ide dan karyamu dalam Lomba Festival Karakter 2019.

Dalam rangkaian Festival karakter 2019 ada 4 macam perlombaan yang dapat teman-teman ikuti, yaitu:

1. Lomba Esai Bela Negara
2. Lomba Cipta dan Baca Puisi
3. Lomba Desain Kemeja PDL
4. Lomba Selebrasi Anthem PPSMB

Sangat menarik bukaan?
Kuy-kuy langsung kepoin syarat dan ketentuan lombanya dan ikutin alur pendaftarannya!

Link pendaftaran
ugm.id/lombafestivalkarakter2019

Link panduan lomba
ugm.id/panduanlombafestivalkarakter2019 read more

[INFORMASI] Lomba Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional ke-32 Non-PKM

[INFORMASI] Lomba Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional ke-32 Non-PKM

Pada tahun ini kembali diselenggarakan Lomba Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional ke-32 Non-PKM dengan tema “Mewujudkan Mahasiswa Indonesia yang Kreatif, Inovatif, Unggul, dan Mandiri Berlandaskan Budaya Nasional dalam Bingkai Kebhinekaan”.Berikut buku panduan yang berisi tentang syarat dan ketentuan serta informasi-informasi lainnya terkait dengan kegiatan ini. Pendaftaran dapat dilakukan dengan mengisi link ini. Penguploadan berkas dapat dilakukan secara bersama – sama pada  tanggal 12 Agustus 2019 pukul 13.00-16.00 WIB di Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa. read more

[INFORMASI] Pelaksanaan Action Plan dan Ketentuan Lomba

Berikut kami lampirkan kelengkapan berkas dalam pelaksanaan Action Plan PPSMB UGM 2019.

  1. Blangko Diskusi Minggu
  2. Format Usulan Action Plan 
  3. Format Laporan Action Plan
  4. Format Berita Acara
  5. Form Pendamping Action Plan
  6. Form Usulan Action Plan
  7. Form Laporan Action Plan
  8. Form Berita Acara

Ketentuan Lomba Poster Action Plan

  • Poster merupakan hasil dari kegiatan yang telah dilaksanakan oleh mahasiwa (Action Plan PPSMB, Action Plan SP2KM, dan Kegiatan PMW)
  • Karya orisinil, belum pernah dipublikasikan, dan belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis.
  • Karya tidak diperkenankan menyinggung SARA, pornografi, dan unsur iklan komersial.
  • Poster (soft file) berukuran A2 dengan format hard file dan soft file dengan resolusi minimal 300 dpi(.jpg). Format poster dapat dilihat di sini
  • Karya yang sudah dikirimkan menjadi hak milik panitia. Panitia berhak memberikan rekomendasi perbaikan dan mempublikasikan karya peserta.
  • Poster dikumpulkan di Kantor Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa (Jalan Asem Kranji K-8 Sekip UGM)
  • Poster diupload di Instagram masing-masing kelompok, dengan mencantumkan #actionplanUGM2019    #PPSMBUGM2019
  • read more

    [PENGUMUMAN] Pelaksanaan Leadership Attitude & Pembekalan SP2KM & PMW 2019

    [PENGUMUMAN] Pelaksanaan Leadership Attitude & Pembekalan SP2KM & PMW 2019

    Kami informasikan kepada seluruh peserta Sahabat Percepatan dan Peningkatan Kepemimpinan (SP2KM) dan Program Mahasiswa Wirausaha Universitas Gadjah Mada 2019 untuk mengikuti kegiatan Leadership Attitude & Pemantapan pada:

    hari, tanggal          : Jumat – Minggu, 26 & 28 April 2019

    waktu kumpul      : 12.30 WIB 

    titik kumpul          : Kantor Subdit. Pengembangan Karakter Mahasiswa (Jalan Asem Kranji K-8)*

    Peserta WAJIB mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari masing-masing acara. Bagi peserta yang tidak hadir akan mendapatkan konsekuensi dan berpengaruh pada penilaian. read more